Gitaris Klasik Dunia Akan Berkumpul di Jakarta

JAKARTA - Bagi Anda pencinta gitar klasik bersiaplah karena festival gitar klasik tingkat internasional akan digelar di Jakarta untuk pertama kalinya.

Festival bertajuk Jakarta International Guitar Festival 2014 akan dihelat pada tanggal 12 sampai 16 November 2014 bertempat di Hotel Alila, Pecenongan, Jakarta. Peserta yang akan ikut serta pun tersebar dari seluruh penjuru benua.


"Acara dari tanggal 12 sampai 16 November, setiap hari sehari penuh, peserta dari berbagai negara, selain Indonesia, ada Rusia, Jepang, paling jauh dari Chili," ungkap Daniel Cahya selaku pelaksana JIGF saat konferensi pers di Hotel Alila, Jakarta, Kamis (30/10/2014).


Selain para peserta dari penjuru dunia, para master gitar klasik dunia juga akan meramaikan event tersebut, antara lain, Shinichi Fukuda (Jepang), Grigory Novikov (Russia), Jeremy Jouve (Prancis), Nutavut Ratanakarn (Thailand),Triple Fret (Fhillipina), serta masih banyak lagi maestro yang akan datang. Tidak tanggung-tanggung, festival ini juga akan menyediakan hadiah total sampai Rp200 Juta.


Untuk dapat menyaksikan Jakarta International Guitar Festival, cukup dengan merogoh kocek sebesar Rp1 Juta untuk tiket All Access dan bisa didapatkan melalui www.dkharmoni.com.