Ikut Aksi Damai Mesir, Opick Sentil Pemerintah


Senin, 19 Agustus 2013 18:55 wib

Alan Pamungkas - Okezone

Opick (Foto: Egie)


Opick (Foto: Egie)

JAKARTA - Opick ikut prihatin terhadap kondisi Muslim Mesir yang dibantai pemerintah setempat. Pelantun "Tombo Ati" ini pun melakukan aksi nyata dengan turun ke jalan menyuarakan aspirasinya.


"Saya seniman, dan mewakili pribadi, saya manusia protes atas kezaliman ini, sudah harus protes karena kejaman militer Mesir," kata Opick saat ditemui di Bundaran HI, Senin (19/8/2013).


Opick mengaku bingung melihat pemerintah lambat merespon kekerasan di Mesir. Dia meyakini, harusnya pemerintah yang berperan aktif untuk kedamaian di Mesir.


"Mudah-mudahan aksi ini bisa jadi sesuatu supaya pemerintah bisa mikir lagi, Opick saja yang kelas ceker ayam saja protes," ungkapnya.


Bukan hanya turun ke jalan, jika kekerasan di Mesir tak kunjung usai, Opick dan teman-temanya akan membuat sebuah konser kecil untuk mendukung rakyat Mesir. Namun, Opick belum menuntukan kapan konser itu berlangsung.


"Sampai ada solusi yang terbaik, ya kalau perlu saya akan buat konser sendiri," tutupnya.


(nsa)

mobile Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry