Minggu, 4 Agustus 2013 14:41 wib
Rama Narada Putra - Okezone
Aaliyah Annisa Jeffar Massaid atau Aaliyah (Foto: Facebook)
JAKARTA - Putri kedua pasangan selebritis Reza Artamevia dan almarhum Adjie Massaid, Aaliyah Annisa Jeffar Massaid atau Aaliyah (12), mengaku kerap merasakan kesepian karena sering ditinggalkan oleh ibundanya, Reza Artamevia karena harus manggung di luar kota.
Pasalnya, semenjak ibunda tirinya, Angelina Sondakh mendekam di rutan Pondok Bambu, ia tinggal bersama Reza. Namun, tak jarang ia merindukan sosok Angelina yang selalu menemani di rumahnya.
"Sepi sih, tapi kayak enggak ganggu juga ke ke pelajaran. Pelajaran ya, pelajaran, masalah ya, masalah," kata Aaliya saat ditemui di studio RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Minggu (4/8/2013).
Dara kelahiran 8 Maret 2001 ini mengungkapkan jika dirinya selalu menjenguk Angelina di rutan Pondok Bambu saat merasa kesepian.
"Kalau lagi bisa aku suka datang nengokin. Tapi, kalau lagi padat cari waktu yang lowong. Aku juga suka ketemu," katanya.
Aaliya yang hobi menunggangi kuda ini mengatakan jika adiknya, Keanu Jabbar Massaid, kini tinggal bersama salah satu kerabat Angelina.
"Aku juda suka main ke tempat Oma untuk bertemu adik," ujar salah satu member girlband Lollipop ini.
(tre)
Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry