Kamis, 8 Agustus 2013 14:56 wib
Rama Narada Putra - Okezone
Indah Kalalo (foto: Okezone)
JAKARTA - Bagi Indah Kalalo , Lebaran tahun ini merupakan Hari Raya kedua bersama sang suami, Ibrahim Justin Werner. Dia mengungkapkan, suaminya sangat senang saat Idul Fitri tiba.
"Ini Lebaran kedua aku sama Justin. Tahun lalu di Jakarta, dia senang melihat ritual Lebaran. Dia senang melihat orang saling maaf-memaafkan, banyak makanan," ungkap Indah, ditemui beberapa waktu lalu.
Indah akan merayakan Lebaran di dua tempat . Yang pertama, dia merayakannya bersama keluarga di Jakarta. Kedua, Indah dan suami langsung bertolak ke Australia, dan mengunjungi keluarga suaminya.
"Tadinya Lebaran mau di Autralia, tapi aku minta ke sana dua hari setelah Lebaran. Lebaran pertama sama keluarga di sini," tutupnya.
(gal)
Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry