Kamis, 25 Juli 2013 15:15 wib
Alan Pamungkas - Okezone
Azis Gagap (foto: Alan Pamungkas/Okezone)
JAKARTA – Memiliki nama besar tidak membuat Azis Gagap lepas dari cibiran . Namun, dia menilai hal tersebut sebagai doa untuk menjadi lebih baik lagi.
"Ada juga kritikan yang bilang, 'Ah sekarang Azis sudah enggak lucu'. Ya, banyaklah kritikan-kritikan yang sifatnya membangun," ujar Azis saat ditemui di kawasan Pancoran, Jakarta Selatan.
Bintang OVJ ini mengatakan, cibiran tersebut merupakan sebuah doa. Dia juga tidak ingin mengambil pusing kritikan atau hinaan yang ditujukan kepadanya.
"Kita dikritik itu karena mereka cinta sama kita. Kalau enggak cinta sama kita, bodo amat mau ngapain. Kayak kita sayang sama anak kita, kalau kita sayang ya kita nasihati," jelasnya.
Lebih lanjut, Azis menganggap semua kritikan yang datang sebagai suntikan untuk terus memacu kreativitasnya.
"Intinya, kritikan itu jangan dijadikan batu sandungan buat kita. Tapi jadikan kritikan itu barometer kita yang lebih baik lagi," tandasnya.
(gal)
Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry