Jum'at, 07 Februari 2014 19:13 wib | Edi Hidayat - Okezone
DEPOK - Lantaran selalu mengadu dalam jejaring sosial Twitter, Arya Wiguna menilai sosok Farhat Abbas sosok yang penakut. Karena itu, mantan murid Eyang Subur tersebut menantang Farhat adu jotos.
"Farhat Abbas itu cemen, sedikit-sedikit ngadu, sedikit Twitter, Polda. Kalau memang gentle, ayo ketemu saya di atas ring tinju. Enggak ada hukum di sana, siapa yang jongkeng duluan dia yang kalah," tantang Arya, usai menjalani sumpah pocong di kawasan Depok, Jawa Barat, Jumat (7/2/2014).
Arya pun menyindir Farhat yang hanya mau meladeni tantangan anak di bawah umur seperti Al, putra sulung Ahmad Dhani.
"Jangan cuma ngajak tinju Al, anak di bawah umur ya. Kalau perlu tiketnya dijual bebas, biar laku sekalian," tandasnya. (nsa)