Baru Melahirkan, Kim Kardashian Bertengkar dengan Kanye West


Kamis, 4 Juli 2013 20:20 wib

Hutami Windiarti - Okezone

Kim Kardashian & Kanye West (Foto: Showbizspy)


Kim Kardashian & Kanye West (Foto: Showbizspy)

LOS ANGELES - Kim Kardashian dan Kanye West baru saja dikaruniai anak pertama. Namun, keduanya justru langsung terlibat pertengkaran tak lama setelah bintang reality show itu melahirkan North West.


Pasangan ini dikabarkan bertengkar saat membahas tempat tinggal usai Kim keluar dari rumah sakit. Kanye tidak setuju saat ibu Kim, Kris Jenner, meminta mereka tinggal di rumahnya.


"Ketika Kim pertama kali memberitahukan Kanye bahwa Kris ingin mereka tinggal bersama agar dia dapat membantu bayi mereka, Kanye mengancam, 'Kamu akan pergi tanpa aku!'," ungkap sumber.


Kanye tidak suka dengan Kris karena dianggap berusaha mendapatkan popularitas dengan berbagai cara. Pelantun "Way Too Cold" ini tak ingin putrinya dimanfaatkan hanya untuk meraih ketenaran.


Dia telah menyewa sebuah tempat yang layak untuk Kim dan North dan meminta mereka tinggal sementara hingga rumah mewahnya selesai direnovasi. Tapi bekas istri Kris Humphries tersebut bersikeras ingin tinggal bersama sang ibu. Demikian seperti dilansir Showbizspy, Kamis (4/7/2013).


"Kanye tak mau tinggal satu atap dengan Kris. Jadi beberapa jam setelah persalinan, di kamar bersalin Kim, sebuah adegan emosional muncul ketika Kris berkata betapa bahagianya dia dengan kehadiran keluarga baru dan mereka tinggal bersamanya. Tapi Kanye langsung berkata bahwa ada perubahan rencana. Mereka akan pindah ke rumah sewa. Kim menangis dan bilang Kanye egois dan bisa pindah sendiri. Dia dan anaknya tinggal dengan Kris," tutup sumber.


(nsa)

mobile Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry