Geboy Mujair Ditonton Dua Juta Viewers, Ayu Bersyukur

Sabtu, 7 Februari 2015 - 20:29 wib Sabtu, 7 Februari 2015 - 20:29 wib
JAKARTA – Baru beberapa bulan dirilis, single Geboy Mujair sudah ditonton dua juta viewers di YouTube. Ayu Ting Ting pun bersyukur atas pencapaian itu.

“Senang banget. Alhamdulillah banyak yang menonton. Saya baru tahu sekarang kalau sudah ditonton sampai dua juta viewers,” tutur Ayu kepada Okezone, Gedung HighEnd, Jalan Kebon Sirih, Jakarta.


Pelantun Alamat Palsu ini memang bukan tipe orang yang suka memantau jumlah viewers.


“Saya tidak masalah kalau yang menonton sedikit. Saya tidak bisa memaksa video klip Geboy Mujair yang nonton banyak,” tambah pemilik nama lengkap Ayu Rosmalina ini.


Ayu berharap Geboy Mujair bisa booming seperti lagu Alamat Palsu dan Sik Asik.


“Untuk single baru, belum. Geboy Mujair juga baru dirilis. Orang juga belum banyak yang hapal. Kalau sudah booming seperti lagu sebelumya, saya mau buat single baru,” tutupnya.