Senin, 27 Januari 2014 18:55 wib
Edi Hidayat - Okezone
Cut Tari (Foto: Okezone)
JAKARTA - Kuasa hukum Cut Tari, Malik Bawazier mengaku siap menempuh jalur hukum untuk meluruskan pemberitaan tentang kabar dugaan perselingkuhan Cut Tari dengan pejabat.
"Apabila berita yang bersifat bohong, tidak berdasar fakta dan merupakan fitnah itu berlanjut, bukan tidak mungkin akan ditempuh upaya -upaya hukum untuk meluruskan semuanya," kata Malik saat dihubungi melalui telefon, Senin (27/1/2014).
Malik kembali membantah kabar kedekatan Cut Tari dengan seorang pejabat. Dia juga menampik isu Cut Tari dilabrak istri selingkuhannya di apartemen.
"Kabar Cut Tari dilabrak oleh seseorang di apartemen pribadinya adalah kabar bohong dan bersifat menyesatkan," tegas Malik.
(rik)
Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry