Kamis, 23 Januari 2014 19:37 wib
Edi Hidayat - Okezone
Titi Rajo Bintang (Foto: Egie/Okezone)
JAKARTA - Proses perceraian dengan Wong Aksan ternyata cukup membuat Titi Rajo Bintang bersedih. Bahkan, di tengah kesibukannya syuting film di kawasan Bontang, Kalimantan Timur, Titi kerap kehabisan air mata.
"Ketika di hotel saya keluarkan semuanya, saya bilang sama Tuhan, 'saya mau syuting, mulai besok saya harus semangat'," kenang Titi saat ditemui di kawasan Kuningan City, Jakarta Selatan, Kamis (23/1/2013).
Memasuki tahun 2014 ini, Titi mengaku sudah move on dan sudah melewati masa-masa sulit perpisahannya dengan mantan drumer band Dewa 19 itu.
"Sudah, sudah lewat (masa sulit), 2014 move on dong. Hubungan saya dengan dia (Wong Aksan) baik-baik saja, masih kerja sama, sekarang kita berteman," tutupnya.
(rik)
Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry