Senin, 19 Mei 2014 12:39 wib | Alan Pamungkas - Okezone
Shireen Sungkar dan Teuku Wisnu (Foto: Rama Narada Putra/Okezone) JAKARTA - Demi pertumbuhan calon bayi yang sehat, Shireen Sungkar mengakui suaminya, Teuku Wisnu, cukup galak mengatur pola makan yang harus dijalaninya.
"Wisnu galak banget masalah makanan, 'Kamu jangan mikirin diri sendiri ya, pikirin anak juga'," kata Shireen mengikuti ucapan sang suami, saat ditemui di kawasan Ancol, Jakarta Utara, Minggu 18 Mei 2014 malam.
Sebelum hamil, Shireen mengaku sudah sekira tiga tahun tidak makan nasi. Dengan kehamilannya yang sudah memasuki usia lima bulan, Shireen mengaku dipaksa untuk makan nasi. (Baca: Shireen Sungkar Belajar Gendong Anak saat Syuting Sinetron )
"Makan nasi doang. Tapi sebelum hamil aku sudah tiga tahun enggak makan nasi. Jadi hamil makan nasi itu susah," tandasnya.
Memasuki usia kandungan lima bulan, Shireen juga menjelaskan tidak ada perubahan berarti dari dirinya. Namun, dia mengaku nafsu makannya menjadi berkurang.
"Palingan perubahannya nafsu makan banget juga enggak. Biasa saja. Sempat meriang, sempat lemas," tandasnya. (Edi)
- Shireen Sungkar Belajar Gendong Anak saat Syuting Sinetron
- Hamil Besar, Shireen Sungkar Makin Manja
- Shireen Hamil 5 Bulan, Teuku Wisnu Semakin Protektif
- Hamil Lagi, Kini Shireen Sungkar Lebih Berhati-hati
- Ternyata, Shireen Sungkar Sering Alami Perdarahan!
- More News